Tampilkan postingan dengan label kehamilan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label kehamilan. Tampilkan semua postingan

Berhubungan Badan, Cara Alami Percepat Persalinan

|| || ,,, || Leave a komentar
Berhubungan Badan, Cara Alami Percepat Persalinan - Apakah tanggal rencana kelahiran Ibu tampaknya mundur-maju? Sudah sangat tak sabar ingin menggendong si kecil? Jika itu yang Ibu rasakan, Ibu mungkin ingin memberi tubuh Ibu sedikit dorongan untuk merangsang persalinan.

Meski tak ada satu teknik pasti apa pun yang bisa membujuk si kecil untuk lahir ke dunia (kecuali diinduksi oleh dokter, tentu saja), terdapat sejumlah cara alami, berdasarkan sejumlah penelitian, yang dianggap bisa mempercepat kelahiran—asalkan tubuh Ibu (dan si kecil) sudah siap untuk bekerja sama.

bercinta saat hamil

Namun, sebelum Ibu mencoba salah satu dari sembilan cara alami untuk mempercepat kelahiran berikut, pastikan untuk mendapat persetujuan sebelumnya dari dokter atau bidan Ibu. Lagi pula, Ibu tidak mau memaksa anak Ibu keluar dari perut sebelum dia benar-benar siap kan? Jika sudah mendapat "lampu hijau", silakan mencoba cara alami untuk mempercepat kelahiran berikut ini:

- Berjalan santai

Aktivitas sederhana seperti berjalan-jalan santai dianggap bisa membantu mendorong si kecil ke arah panggul Ibu (berkat gaya gravitasi dan goyangan pinggul Ibu). Tekanan bayi ke panggul selanjutnya akan merangsang rahim untuk memulai proses kelahiran—atau membantu mempercepat proses menuju kelahiran jika Ibu sudah merasakan beberapa kontraksi sebelumnya.

Seandainya berjalan santai tidak membuat kelahiran Ibu menjadi lebih cepat, setidaknya Ibu akan lebih bugar pada hari persalinan kelak. Yang penting jangan berjalan terlalu banyak dan menjadi kelelahan sebelum hari besar itu karena Ibu akan membutuhkan semua energi yang bisa Ibu kumpulkan untuk mendorong bayi Ibu.

- Berhubungan badan

Meski hal itu tampaknya hampir mustahil dilakukan pada saat Ibu tengah hamil 40 minggu, tidak ada salahnya untuk memberi suami kesempatan membantu Ibu. Berdasarkan penelitian, sperma mengandung prostaglandin—hormon yang membantu menipiskan dan melebarkan rahim dan mematangkannya menuju proses kelahiran.

Selain itu, orgasme akan melepaskan hormon oksitosin, yang bisa memicu kontraksi. Bonus: usaha yang tidak memerlukan biaya ini pastinya akan bisa menghilangkan sejumlah ketegangan dari diri Ibu—utamanya saat Ibu tertawa ketika berusaha melakukannya. Berhubungan badan menjelang kelahiran juga bisa menjadi cara yang bagus untuk menguatkan hubungan antara Ibu dan ayah sebelum si kecil hadir. 

- Minyak evening primrose/evening primrose oil (EPO)

Banyak bidan menyarankan penggunaan minyak evening primrose kepada pasien mereka yang hamil karena dianggap dapat membantu rahim menipis dan melebar sebagai persiapan kelahiran. Ibu dapat mengonsumsi minyak evening primrose, biasanya dalam bentuk kapsul, atau mengoleskannya di atas rahim Ibu di minggu-minggu terakhir kehamilan.

Namun, sebelum melakukannya, pastikan untuk mendiskusikannya terlebih dulu kepada bidan atau dokter Ibu—wanita dengan placenta previa (kondisi plasenta menempel di bagian bawah rahim sehingga bukan berada dalam posisi normal) harus menghindari tanaman tersebut. 

Perlukah Bercinta Tiap Hari Untuk Cepat Hamil? Berikut Jawaban Dari Seorang Dokter Ahli

|| || ,,,, || Leave a komentar
Bercinta Tiap Hari Untuk Cepat Hamil - Setelah menikah, pasangan suami istri (pasutri) biasanya ingin segera dikaruniai keturunan. Kehadiran buah hati dapat menjadi pelengkap suatu rumah tangga.

Namun, tak semua wanita langsung hamil meski telah rutin berhubungan seksual. Banyak pasangan yang kemudian meningkatkan frekuensi bercintanya agar bisa cepat hamil.

Dokter spesialis obstetri dan ginekologi Budi Wiweko mengatakan, pasangan sebenarnya tak perlu setiap hari berhubungan seksual agar cepat mendapat keturunan.


"Hubungan seksual  yang baik itu 2 sampai 3 kali seminggu. Intervalnya, 2 sampai  3 hari. Jadi bukan 2 sampai 3 kali sehari (berhubungan seksual)," terang Budi dalam diskusi di Jakarta, Selasa (16/12/201).

Produksi sperma yang cukup, umumnya terjadi dalam waktu tiga hari sekali. Untuk itu, berhubungan seksual sebaiknya tiap 2 atau 3 hari sekali. Pembuahan dapat terjadi dengan cepat jika sperma bertemu sel telur saat masa kesuburan wanita.

Selain itu, hubungan seksual yang benar adalah terjadi penetrasi dari penis pria ke vagina wanita, ejakulasi, dan orgasme. Menurut Budi, jika hal ini tidak terjadi sebaiknya dibicarakan pada dokter.

"Ini kadang masih menjadi hal yang tabu bagi pasangan. Saat konsultasi, bicarakan saja pada dokter jika misalnya tidak terjadi penetrasi," kata Budi.

Budi menyarankan, bercintalah dengan rileks dan tanpa beban. Hindari pikiran stres saat berhubungan seksual. Jika belum hamil setelah lebih dari satu tahun rutin berhubungan seksual, pasangan sebaiknya memeriksakan kesuburannya ke dokter spesialis obstetri dan ginekologi. Ketidaksuburan bisa terjadi karena beberapa faktor, baik dari pria maupun wanita.

Ketidaksuburan pada pria diantaranya, kualitas sperma yang buruk dan masalah pada testis. Sedangkan pada wanita, yaitu masalah pematangan sel telur, sumbatan saluran telur, dan adanya kista cokelat.

Suami Juga Bisa Alami Gejala Kehamilan Saat Istri Mengandung?

|| || , || Leave a komentar
Mual, pusing, dan morning sickness lumrah dialami calon ibu ketika mengandung. Tapi jangan salah lho, khususnya bagi calon ayah baru, gejala-gejala kehamilan pun bisa dirasakan lho.

Ya, studi terbaru mengungkapkan bahwa calon ayah setidaknya mengalami perubahan hormon beberapa bulan menjelang hari di mana ia menjadi ayah untuk pertama kalinya. Dikatakan para peneliti, kondisi ini bisa membantu calon ayah mempersiapkan dirinya.

gejala kehamilan pada suami
Untuk studi ini, peneliti di AS mengukur empat kadar hormon utama pada 29 pasangan suami istri selama periode kehamilan. Keempat hormon tersebut yakni testosteron, kortisol, progesteron, dan estradiol, salah satu bentuk hormon estrogen.

Pada wanita, selama masa kehamilan keempat hormon tersebut melonjak. Sebaliknya, pada pria kadar hormon testosteron dan estradiol justru menurun, sedangkan kadar dua hormon lainnya tetap, demikian tulis peneliti dalam laporannya di American Journal of Human Biology, dan dikutip pada Sabtu (27/12/2014).

"Beberapa penelitian menunjukkan adanya perubahan hormon pada pria ketika mereka sudah menjadi ayah. Tapi peneltian kami menunjukkan perubahan tersebut terjadi lebih awal, di masa transisi seseorang yang akan menjadi ayah," kata ketua peneliti Robin Edelstein dari University of Michigan.

Meski demikian, Robin menegaskan perlu adanya penelitian lebih jauh untuk menguak faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya perubahan hormon tersebut. Meskipun, Robin dan koleganya berasumsi perubahan tersbeut terjadi terkait dengan perubahan psikologi seorang pria saat akan menjadi ayah.

"Bisa terjadi perubahan psikologi pada pria ketika mereka akan menjadi ayah. Penurunan testosteron membuat pria tidak terllau agresif dan lebih peduli. Hal ini bisa jadi cara alami mereka untuk lebih sabar menghadapi pasangannya yang tengak mengandung," kata Robin.

Penurunan oestradion bisa membantu pria mempersiapkan dirinya untuk lebih bertanggung jawab. Sedangkan, hormon kortisol dan progesteron meskipun tidak meningkat saat periode kehamilan istri, tetap bisa meningkat ketika pria stres, demikian ditegaskan Robin.

source:detik.com

Tips Serta Cara Bercinta Yang Benar untuk Hamil Anak Laki-Laki

|| || ,,, || Leave a komentar
Tips Hamil Anak Laki-laki - Setiap pasangan suami istri yang ingin memiliki keturunan terkadang sering memiliih untuk mendapatkan anak laki-laki atau perempuan.Namun semua itu sudah ditentukan oleh Yang Maha Kuasa,sehingga hal yang harus kita lakukan hanyalah berusaha dan berdoa.

Dalam dunia kedokteran sudah dilakukan penelitan, apa saja yang bisa menstimulus untuk lahirnya bayi dengan jenis kelamin laki-laki atau perempuan. Dari hasil penelitian tersebut ada beberapa tips untuk mandapatkan anak laki-laki.Cara ini bisa Anda coba,tapi cara ini tidak 100% menjamin bahwa Anda bisa mendapatkan anak laki-laki.

tips hamil anak laki-laki

Terlebih dahulu perlu diketahui bahwa pada pria memiliki sepasang kromosom penentu sel kelamin XY sedangkan pada wanita kromosomnya XX.Pada prinsipnya untuk bisa hamil,sel sperma harus bisa membuahi sel telur yang nantinya akan menjadi bayi.Pada sel sperma,terdapat dua kromosom penentu jenis kelamin,yaitu kromosom X dan kromosom Y.Kromosom X adalah gen pembentuk anak perempuan,dan kromosom Y adalah gen pembentuk anak laki-laki.

Ketika kromosom Y pada pria bertemu dengan sel telur wanita(kromosom X),maka akan bisa mendapatkan anak laki-laki.Sedangkan jika kromosom X yang lebih dahulu bertemu dengan sel telur,makan pembuahan akan menghasilkan anak perempuan.Jadi untuk mendapatkan anak laki-laki maka harus dipastikan kromosom Y harus lebih dulu mencapai sel telur.Sperma X berukuran lebih besar dan mempunyai daya hidup lebih lama (5-6 hari) namun bergerak lebih lambat.Sementara sperma Y berukuran lebih kecil dan rentan mati,namun bergerak lebih cepat.

Perlu anda ketahui, walaupun kromoson Y lebih dahulu sampai, kromosn Y lebih rentan terhadap kegagalan atau mati. Jadi kromoson Y semestinya lebih dijaga agar tak masuk ke dalam area atas wilayah Mrs. V yang cenderung asam. Maka supaya kemungkinan mendapat anak laki-laki lebih besar harus mengkontrol berapa tinggi keasaman / PH pada vagina. Hal itu dilakukan karena kromoson Y rentan mati jika ada dalam kondisi yang asamnya tinggi. Jadi keasaman pada vagina harus selalu terjaga agar kromoson Y mampu hidup lama.

Trus bagaimana cara menjaga kromosom Y tetap bertahan sehingga bisa mendapatkan anak laki-laki ??

Berikut ada beberapa tips untuk bisa mendapatkan anak laki-laki :


1. Bercinta pada masa Subur
Bercinta Pada saat terjadinya ovulasi (masa subur) akan memberikan peluang lebih besar mendapatkan anak laki-laki, karena sperma XY cenderung lebih cepat dan cenderung mencapai sel telur lebih dulu. Disarankan berhubungan di saat terjadi ovulasi, atau paling tidak dalam rentang 1 hari sebelum masa ovulasi, 12 jam setelah masa ovulasi, dikatakan memperbesar peluang untuk menginginkan anak laki-laki. Sedangkan peluang untuk menginginkan anak perempuan waktu berhubungan dilakukan 3 hari atau lebih sebelum ovulasi.

Jika Anda memiliki siklus menstruasi yang teratur, maka anda akan lebih mudah menentukan masa subur. Masa subur Anda kurang lebih 14 hari setelah hari pertama menstruasi, dengan siklus haid Anda 28 hari. Pada masasubur tersebut akan terdapat satu hari di mana sel telur dilepaskan dari indung telurnya (ovulasi). Untuk memastikan apakah ovulasi sedang terjadi, berikut adalah tanda-tandanya:

- Pada saat ovulasi, biasanya suhu badan Anda saat bangun pagi (basal body temperature) meningkat. Ii dikarenakan adanya peningkatan hormon progesteron yang mengiringi pelepasan telur.

- Sebelum ovulasi, ada cairan mulut rahim (servical mucus) yang elastis dan bening seperti putih telur.

- Sakit perut. Satu dari lima wanita mengalami sakit di perut pada bagian bawah perut sebelah kanan pada saat ovulasi (kata orang sunda sumbilangeun). Tingkat rasa sakitnya bervariasi dari hanya ringan sampai seperti ditusuk-tusuk dan berlangsung dari beberapa menit sampai beberapa jam.

Cara yang paling akurat untuk mengetahui ovulasi adalah dengan menggunakan alat tes ovulasi, yang menganalisis sampel urin guna mendeteksi adanya kenaikan hormon lutein yang khas pada saat ovulasi.

2. Saat bercinta dengan pasangan, wanita hendaknya mendapatkan orgasme.
Beberapa penelitian membuktikan orgasme bisa menciptakan efek biologi di dalam Mrs V sehingga menjadi tempat yang ideal untuk kromosom Y bertahan.Menurut Dr. Landrum Shettles, pakar yang populer lewat bukunya 'How to Choose the Sex of Your Baby', orgasme pada wanita juga bisa membantu sperma mendekati sel telur.Istri yang mengalami orgasme lebih awal dibandingkan suaminya akan memungkinkan lahirnya bayi laki-laki.Saat orgasme ,perempuan akan memproduksi cairan yang bersifat basa yang justru merupakan lingkungan yang baik untuk kehidupan sperma kromosom Y.

3. Mengubah tingkat keasaman di Mrs V dengan mengonsumsi makanan tertentu.
Makanan yang harus banyak dimakan oleh istri diantaranya adalah pisang, apel dan lobak. Sedangkan makanan yang sebaiknya dikurangi atau bahkan dihindari adalah segala jenis daging merah. Makanan ini akan menurunkan kadar asam pada Mrs V.Untuk sang suami, dia juga harus makan makanan tertentu. Makanan yang sebaiknya banyak dikonsumsi adalah yang mengandung protein tinggi contohnya daging merah dan seafood.

4. Lakukan penetrasi yang sedalam mungkin saat bercinta
Kedalaman penetrasi ini nantinya bisa membantu sperma semakin dekat ke sel telur. Jika terlalu luar maka sel sperma membutuhkan upaya lebih untuk berenang sampai menuju indung telur. Resiko kematian di jalan lebih tinggi jika dibandingkan dengan penetrasi yang dalam, ini akan memperpendek perjalanan sel sperma.

Saat bercinta untuk mendapatkan anak laki-laki,lakukan posisi doggy style.Posisi ini dapat mempercepat masuknya sperma ke dalam vagina,rahim dan saluran telur.Hubungan seks diarahkan agar penis mencapai vagina secara penuh.Sehingga,sperma kromosom Y akan melewati lingkungan asam di vagina dan dapat secara cepat mencapai sel telur.

Ada juga cara lain yang bisa membantu untuk mendapatkan anak laki-laki seperti disarankan oleh Dr. Landrum Shettles adalah:

  1. Pasangan Anda (Suami) sebaiknya tidak mengalami ejakulasi dalam waktu empat sampai lima sebelum anda mengalami masa subur.
  2. Sebaiknya saat berhubungan intim, carilah posisi yang dapat membuat sperma berenang lebih dekat dengan sel telur. Adapun posisi yang disarankan adalah pria berada di atas agar kromoson Y lebih cepat mencapai sel telur.
  3. Bercintalah di malam hari dan usahakan wanita dululah yang mencapai orgasme.

Itu dia cara Tips hamil Anak Laki-laki, seemoga bermanfaat. Gunakan cara ini dan berdoalah. Jika hasilnya tidak sesuai yang diinginkan, mungkin itulah kehendak Tuhan,dan Anda harus mensyukurinya.

Berbahayakah Memakan Durian Bagi Wanita Saat Hamil?

|| || ,,, || Leave a komentar
Bahaya Durian Untuk Ibu Hamil - Percaya atau tidak, durian sangat berbahaya bagi wanita saat hamil. Mengapa bisa menjadi bahaya bagi ibu hamil? Durian merupakan spesies beberapa jenis tanaman dalam genus Durio yang menghasilkan buah yang memiliki aroma yang kuat sekaligus dapat dimakan. Ia sangat terkenal di Asia Tenggara di mana ia dijuluki "raja buah". Ukurannya besar, baunya unik dan isinya dilindungi oleh kulit yang berserat dan berduri. Dari duri itulah ia mendapatkan namanya.

Buah durian dapat tumbuh hingga 30 cm (12 inci) panjang dan 15 cm (6 in) diameter, dan beratnya biasanya 1 hingga 3 kilogram (2 sampai 7 lb). Bentuknya berbeda dari oval sampai bulat, warna kulitnya dari hijau hingga perang, dan isinya dari kuning pucat hingga merah, tergantung pada spesies.

Durian adalah buah tropis yang berasal dari Brunei, Filipina, Indonesia dan Malaysia, tetapi telah dikenal di dunia Barat sekitar 600 tahun. Anggota alamiah Inggris abad ke-19 Alfred Russel Wallace masyhur menggambarkan isi buah ini sebagai "custard kaya dengan rasa almond". Buah ini bisa dimakan meskipun belum benar-benar masak, dan digunakan sebagai bumbu untuk berbagai jenis makanan gurih dan manis dalam masakan Asia Tenggara (tempoyak). Bijinya juga bisa dimakan jika dimasak.

Isi buahnya mengeluarkan bau yang khas, kuat dan tajam meskipun kulitnya belum dibuka. Beberapa orang menganggap bau durian amat semerbak; sementara yang lain merasa aromanya sangat kuat dan tidak dapat ditahan. Baunya menarik reaksi dari kenikmatan mendalam kepada amat jijik, dan telah dikatakan mirip dengan bau almond, bawang busuk, terpentin dan kaus kaki gym. Bau ini telah menyebabkan larangan terhadap buah ini untuk dibawa pada beberapa hotel dan transportasi publik di Asia Tenggara.

Bahaya Memakan Durian Bagi Wanita Saat Hamil

Durian Bagi Ibu Hamil
Ibu Hamil dan Durian
Secara tradisional memang durian tidak bisa dimakan sewaktu hamil. Durian dipercaya memiliki efek "panas" yang berbahaya bagi kehamilan. Namun penelitian mengenai efek durian untuk konsumsi wanita hamil belum ada sehingga secara medis belum terbukti bahwa durian tersebut berbahaya bagi wanita hamil.

Buah durian mengandung banyak gas, glukosa, kolesterol dan juga sedikit alkohol. Setelah mengonsumsi durian, gas dalam perut dapat menimbulkan kontraksi. Dampak buruk lainnya, durian dapat menyebabkan terjadinya diabetes karena glukosa yang ada dalam durian. sedangkan kolesterol dan alkohol menimbulkan efek buruk pada jantung.

Sebenarnya tidak ada larangan makanan apa pun untuk wanita yang sedang hamil. Semua makanan bisa dikonsumsi. Hanya saja yang perlu diperhatikan adalah seberapa besar porsinya. Untuk durian satu atau dua biji saja sudah cukup, jangan lebih. Hal ini untuk menghindari efek yang ditimbulkan dari kandungan durian (diabetes dan penyakit jantung).

Pada pasien dengan kehamilan trimester pertama sebaiknya menahan diri dulu untuk tidak mencicipi buah ini. Karena pada usia kehamilan ini kontraksi yang timbul kemungkinannya lebih besar.

Tidak ada larangan untuk memakan buah durian. Namun bila Anda merasa ragu-ragu untuk mengkonsumsi durian maka konsultasikan kembali ke dokter kebidanan dan kandungan Anda.